Kami melakukan survey pada tanggal 10 Oktober 2017. Kami sampai di lokasi sekitar pukul 10 pagi. Sebelum memberi proposal, kami bertanya terlebih dahulu kepada pengurusnya apakah benar bahwa Yayasan Tzu Chi Gading Serpong membutuhkan tenaga relawan dalam kegiatannya. Ternyata benar sekali, bahwa mereka memang membutuhkan relawan. Tampak juga selain kelompok kami, ada juga kelompok lain yang sudah melakukan kegiatan mereka dan ada juga yang baru melakukan survey seperti kami.

Disana, kami dijelaskan apa yang harus dilakukan. Kami mendapat tugas untuk memilih botol dalam 3 jenis, yaitu yang berleher putih, biru transparan, dan berwarna. Kami harus merobek plastik kemasan, memilah tutup botol yang juga dibagi menjadi dua : putih dan berwarna, hingga meremukkan botol yang sudah polos dengan menginjaknya.

Setelah mengerti dengan tugas kami, kami harus memastikan jadwal kegiatan dengan jadwal kampus kami. Ternyata jam kegiatan disini sangat fleksibel. Buka dari jam 8pagi hingga 3sore, kami bisa datang kapan saja dalam rentang waktu jam tersebut. Kami memutuskan untuk datang tiap hari Selasa dan Kamis tiap minggunya.

 

Video :

Comments are closed.